posbekasi.com

Polisi Siap Amankan Asian Games 2018 di Kota Bekasi

Asian Games 2018

BEKASI, POSBEKASI.COM – Polres Metro Bekas siap mengamankan jalannya Asian Games XVIII 2018 akan berlangsung di Indonesia dimulai 18 Agustus 2018. Di antaranya di kota Bekasi yang menjadi venue cabang olahraga sepak bola Asian Games di Stadion Patriot Chandrabhaga.

“Perhelatan se-Asia ini akan menjadi daya tarik wisatawan untuk datang ke Indonesia dalam mendukung negaranya yang akan bertanding. Pihak kepolisian akan mensiapsiagakan petugasnya dalam mengamankan semua pertandingan Asian Games yang berlangsung,” kata Kasubag Humas Polres Metro Bekasi Kompol Erna Ruswing Andari kepada posbekasi.com, Sabtu 5 Mei 2018.

KLIK : Kota Bekasi jadi Venue Cabor Asian Games 2018

Dikatan Kompol Erna, Kota Bekasi yang dipercaya menjadi salah satu daerah yang akan menjadi lokasi pertandingan Asian Games, Polrestro Bekasi Kota memaksimalkan pengamanan.

“Polrestro Bekasi Kota sebagai salah satu organisasi Polri di kewilayahan khususnya Kota Bekasi Siap mengamankan dan mensukseskan Asian Games XVIII 2018,” ujarnya.

Untuk pengamanan lanjut Kompol Erna, Kapolrestro Bekasi Kota Kombes Pol Indarto telah mempersiapkan pengamanan. “Bagian Operasi Polres mensiap siagakan personel baik Polres dan Polsek untuk acara Asian Games XVIII 2018 di Kota Bekasi,” katanya.[ISH/POB3]

BEKASI TOP