posbekasi.com

Pembunuh Cindy Ternyata Kepala Security, Polisi Sarangkan Timah Panas Di Kaki

Pelaku kepala security (baju orange) tempat Cindy mengkontrak ditembak polisi saat ditangkap melakukan perlawanan.[RIK]
POSBEKASI.COM, CIKARANG – Kurang dari 24 jam, pelaku pembunuhan Siti Kona’ah alias Cindy, ditembak saat diringkus melakukan perlawanan pada petugas.

Pelaku yang merupakan Kepala Security Komplek Perumahaan Meadow Green, tempat korban mengkontrak bersama WN Jepang di Jalan Bugenvile Permai Raya, Lippo Cikarang, Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi.

“Dari pengakuan tersangka, korban tewas akibat cekikan dan mulutnya dibekap dengan bantal yang ada di sofa selama sekitar 5 menit,” kata Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Adi Saputra dalam keterangan persnya di Mapolrestro Bekasi, 24 Juli 2017.

Korban yang ditemukan tewas di sofa dalam kondisi telentang tanpa busana oleh keksasihnya Mr.Daichi, dilator belakangi rasa sakit hati pelaku terhadap korban yang sedang masuk ke komplek, kemudian pelaku meminta kartu akses masuk tetapi korban melawan dengan mengatakan “baru jadi security aja sombong”.

Berawal dari ucapan korban sepekan sebelum peristiwa tersebut, pada Jumat 21 Juli 2017 sekitar pukul 12:00 mendatangi rumah korban dengan maksud menegur agar tidak menghina dan mencaci profesinya sebagai security.

“Saat pelaku datang, korban hendak mandi. Mendengar pelaku datang dan menegur, korban berteriak meminta tolong. Kemudian pelaku mencekik leher dan mendorong korban hingga korban jatuh dan terlentang di sofa,” kata Kombes Asep.

Kesempatan tersebut digunakan pelaku mencekik leher korban dengan kedua tangannya selama 10 menit. Korban sempat berteriak “tolong pak, tolong pak…” sambil berusaha melepaskan tangan tersangka.

“Pelaku langsung membekap mulut korban dengan menggunakan bantal yang ada di sofa selama sekitar 5 menit hingga korban tidak berdaya,” terangnya.

Melihat kondisi korban yang sudah lemas kaat Kombes Asep, pelaku mendengar dering telepon genggam di kamar korban dan langsung mengambil dan mematikan handphone tersebut.

Selia itu, pelaku juga mengambil dompet milik korban diatas kasur, ketika pelaku akan keluar rumah melihat kunci mobil yang menggantung di pintu rumah, lalu pelaku kabur dengan mobil milik korban.[RIK]

BEKASI TOP