posbekasi.com

Polisi Kantongi Identitas Perampok Motor Bersenpi

ilustrasi
ilustrasi

POSBEKASI.COM – Kepolisian Sektor Bekasi Barat, Kota Bekasi, tengah menangani kasus percobaan pencurian sepeda motor oleh kawanan perampok bersenjata api di Perumahan Harapan Baru Satu, Minggu (7/8/2016) malam.

“Penyelidikan akan kami awali dengan memeriksa rekaman kamera pengintai (CCTV) yang terpasang di rumah korban,” kata Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Bekasi Kota, Iptu Supriyanto di Bekasi, kemaren.

Menurut dia, anggotanya masih melakukan penyelidikan dengan memeriksa sejumlah saksi termasuk korbannya atas nama Bambang (44) yang juga merupakan pemilik rumah.

“Pelaku merupakan pemain lama karena saat beraksi telah membekali diri dengan senjata api,” katanya.

Menurut Supriyanto, rekaman CCTV itu akan mengungkap indetitas pelaku melalui gambaran fisik yang terekam untuk memudahkan penangkapan.

Kawanan perampok bersenjata api beraksi di rumah Bambang dengan menyasar sepeda motor miliknya jenis Honda Vario yang sedang terparkir di teras rumah.

Berdasarkan keterangan Bambang, pelaku diketahui berjumlah dua orang, satu di antaranya sempat menodongkan sepucuk pistol ke arah anaknya, R (16).

“Untung pelaku tidak sempat melepaskan tembakan karena keburu panik dan melarikan diri,” kata Bambang.

R secara tidak sengaja memergoki aksi pelaku saat tengah membongkar paksa rumah kunci motornya dengan kunci letter T.

“Pelaku sempat menodongkan pistol, anak saya langsung lari ke dalam rumah dan pelaku melarikan diri. Pas pelaku kabur, letter T miliknya tertinggal di teras rumah. Dia (pelaku) nggak sempat membawanya karena keburu panik,” katanya.[ANT/BES]

BEKASI TOP