posbekasi.com

Polsek Setu Latih Satpam Harvest City

Bripka Nursalim saat memberi pelatihan pada Satpam Perumahan Harvest City.[RAD]
Bripka Nursalim saat memberi pelatihan pada Satpam Perumahan Harvest City.[RAD]
POSBEKASI.COM – Polsek Setu, Polres Metro Bekasi, beri pembekalan, pelatihan dan pembinaan pada puluhan anggota Satuan Pengamanan (Satpam) Perumahan Harvest City, Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi, Jumat 21 Oktober 2016.

Kapolsek Setu AKP Agus Rohmat,SH, langsung memerintahkan Kanit Binmas Polsek Setu Iptu Dessy Yulhasri untuk melaksanakan kegiatan pembinaan Satpam tersebut.

Bersama anggota Bhabinkamtibmas Desa Cikarageman, Desa Ragemanunggal, Bhabinsa Kecamatan Setu Aiptu M Manalu, Bripka Ugi Handoko dan Pelda Hafit dengan pelatih Satpam Bripka Nursalim, Kanit Binmas Iptu Dessy memenuhi permintaan pihak managemen Harvest City guna melakukan antisipasi pengamanan areal perumahan yang diikuti sekitar 33 anggota Satpam.

Kanit Binmas Polsek Setu Iptu Dessy Yulhasri bersama para Satpam Harvest City yang menjalani pelatihan.[RAD]
Kanit Binmas Polsek Setu Iptu Dessy Yulhasri bersama para Satpam Harvest City yang menjalani pelatihan.[RAD]
“Bripka Nursalim yang melakukan pelatihan ini memberikan materi mulai sikap, disiplin, teknik bela diri, cara membawa tahanan dan sistem pengamanan,” kata Iptu Dessy di Kabupaten Bekasi, Jumat 21 Oktober 2016.

Selain itu, Bripka Nursalim juga memberikan materi Pasukan Baris Berbaris (PBB), beladiri Polri, pengamanan internal. “Dimana Satpam harus mengusai situasi dan kondisi kewilayahannya, diharapkan Satpam harus tanggap setiap ada peristiwa melaporkan keatasannya dan pihak Kepolisian terdekat,” kata Iptu Dessy.[RAD]

BEKASI TOP