posbekasi.com

DPRD Kabupaten Minta Tingkatkan Kinerja BP4KKP

DRPD Kabupaten Bekasi.[DOK]
DRPD Kabupaten Bekasi.[DOK]
POSBEKASI.COM – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Bekasi, Jawa Barat menilai kinerja Badan Pelaksana Penyuluhan Pertanian, Peternakan, Perikanan, Kelautan dan Ketahanan Pangan (BP4KKP) masih perlu ditingkatkan.

“Ini dikarenakan dari tenaga penyuluh yang dimilikinya belum bisa memaksimalkan kinerjanya dalam mengatasi permasalahan para petani,” kata Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Bekasi, Mulyana Muhktar di Kabupaten Bekasi, kemaren.

Kurangnya pengetahuan petani dalam pola tanam menjadi salah satu faktor gagal panen disetiap musimnya karena pola tanam yang tidak teratur. Sebab itu BP4KKP diminta untuk memperbaharui kinerja dengan memberi pelatihan pegawainya sebelum bertugas di lapangan.

Perlunya penambaham tenaga penyuluh, karena pegawai untuk saat ini hanya 132 orang saja. Pegawai itu dibagi untuk status PNS ada 46 orang, dan tenaga harian lepas (THL) Propinsi, serta pusat ada 76 orang Oleh karena itu BP4KKP diminta segera bertindak cepat untuk segera mengusulkan kepada Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kabupaten Bekasi Ini dimaksudkan agar segera melakukan perekrutan tenaga penyuluh sehingga apa yang menjadi kendala dalam menunjang kinerja penyuluh kepada petani dapat terselesaikan.

Mulyana mengatakan, BP4KKP juga harus bisa mengajak para petani giat menanam selain padi,seperti sayur-sayuran dan kebutuhan dapur lainnya tentunya hal itu agar ketahanan pangan di Kabupaten Bekasi bisa tepenuhi.

Disarankannya, agar balai-balai milik BP4KKP dikembangkan sebagai lahan percontohan, sehingga petani tergiur untuk melakukan hal yang serupa. Ini dilakukan sebagai bentuk penyuluhan aktif dalam rang pengembangan pada dunia pertanian. Dan dilakukan sosialisasi dengan menggandeng pihak swasta dalam peningkatan mutu pertanian, serta pengembangan pengetahuan petani Indonesia.[ANT/FER]

BEKASI TOP