posbekasi.com

Politisi Golkar Tampung Aspirasi Perbaikan Infrastruktur Desa

Anggota DPRD Jabar Reynaldy Putra Andita Budi Raemi, Reses pertama tahun sidang 2020-2021, di Bale Tanjung Jaya, Kabupaten Subang, Senin (16/11/2020).[POSBEKASI.COM/IST]

POSBEKASI.COM | SUBANG – Anggota DPRD Provinsi Jawa Barat, Reynaldy Putra Andita Budi Raemi, menyerap aspirasi Dapil XI (Kabupaten Sumedang, Kabupaten Majalengka dan Kabupaten Subang) dalam Reses pertama tahun sidang 2020-2021, di Bale Tanjung Jaya, Desa Patimban, Kecamatan Pusakanagara, Kabupaten Subang, Senin (16/11/2020).

Dihadiri sejumlah pejabat setempat, tokoh masyarakat, tokoh agama, majlis ta’lim dan berbagai elemen masyarakat desa, Reynaldy Putra menyimak aspirasi yang disampaikan perwakilan masyarakat di antaranya mengeluhkan sarana dan prasarana di lingkungan desa seperti infrastruktur perbaikan jalan rusak, perbaikan dinding saluran irigasi sudah retak-retak.

Selain itu, ada juga yang mengusulkan dari perwakilan ibu-ibu majlis ta’lim meminta bantuan satu set perlengkapan sound system, genset dan baju seragam.

Menanggapi aspirasi tersebut, Reynaldy Putra menampung dan akan membawa ke rapat rapat dewan untuk merealisasikan apa yang telah menjadi aspirasi masyarakat. ‘Terkait perbaikan infrastruktur juga akan kami bawa pada rapat paripurna bersama Pemprov Jabar agar bisa terealisasikan,” kata politisi Golkar itu.

Menutup kegiatan reses, Reynaldy  memberikan bantuan masker kain untuk dibagikan kepada masyarakat. Reynaldy mengajak warga agar terus menerapkan protokol kesehatan untuk mencegah penularan Covid-19 dengan menjaga jarak, mencuci tangan dan menggunakan masker.[POB]

BEKASI TOP