posbekasi.com

Seluruh Kekuatan Personel Polsek Setu Terjun Gatur Lalin


Kapolsek Setu AKP Agus Rohmat tampak tengah mengatur lalulintas, Selasa 23 Januari 2018.[POS]
POSBEKASI.COM, SETU –  Kapolsek AKP Agus Rohmat,SH, dan Waka Polsek Setu Iptu H Yamin, mempimpin pengaturan lalulintas bersama Kanit Lantas Iptu Herry Setyawan dan Kanit Patroli Iptu Herunanto, Selasa 23 Janaurai 2018.

Dengan menerjunkan semua kekuatan anggota, termasuk anggota piket dan lepas piket untuk memperlancar arus lalulintas di Pertigaan Jalan Raya MT Haryono dan Jalan Raya Letjen R Soeprapto menuju Cikarang Barat, Kabupaten Bogor, dan Kota Bekasi, maupun sebaliknya.

Pengaturan arus lalin di Pertigaan dan KUD Setu juga menerjunkan anggota Unit Sabhara, Lantas, Binmas dan Reskrim,  untuk mengurai titik rawan kepadatan atau kemacetan guna merekayasa arus lalulintas (gatur lalin).

“Anggota piket maupun lepas piket diterjunkan sesuai jadwal pagi turun ke jalan untuk mengatur lalulintas, baik dari Unit Lalulintas, Sabhara, bahkan Reskrim. Untuk menjaga anggota yang sedang mengatur arus lalulintas di beck up anggota Reskrim bersenjata mengawal petugas gatur lalin,” kata Kapolsek AP Agus Rohmat.

Sementara, Kanit Lantas Iptu Herry Setyawan dan Kanit Patroli Polsek Setu Iptu Herunanto, menyatakan diterjunkannya anggota ke lapangan untuk mengurangi kemacetan agar masyarakat dapat lebih cepat sampai di tempat aktivitasnya.

“Jalan-jalan utama banyak dipadati kenderaan terutama mengarah Kampung Utan dan Kawasan Industri MM 2100 maupun arah Cileungsi yang menjadi pusat industri yang dilintasi warga,” katanya.[Kasi Humas Setu-Aiptu Parjiman]

BEKASI TOP