posbekasi.com

Kombes Kumara: “Hidup Hanya Sekali, Dibikin Nikmat Saja”

Kapolrestro Bekasi Kombes Pol Candra Sukma Kumara dan Kapolsek Muara Gembong AKP Soemantri bersama seluruh jajaran berpose bersama saat kunjungan kerjanya ke Mapolsek Muara Gembong.[HSB]
POSBEKASI.COM, MUARAGEMBONG – Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Candra Sukma Kumara, menekankan pentingnya pentingnya mensyukuri pekerjaan dan apa yang menjadi tanggungjawab dalam menjalankan dinas dijajaran Polda Metro Metro Jaya (PMJ).

“Apa yang anda pikirkan maka itu yang anda dapat. Hidup hanya sekali, dibikin nikmat saja,” kata Kombes Kumara pada seluruh jajaran anggotanya dalam kunjungan kerjanya ke Polsek Muara Gembong, Senin 8 Januari 2018.

Mudah-mudahan lanjut Kombes Kumara, setelah saya ke sini (Polsek Muara Gembong) dapat membantu tugas Kamtibmas di wilayah Muara Gembong dan tidak ada anggota yang bermasalah.

“Cintailah istri kita, karena istri kitalah yang mendoakan kita. Alangkah berdosanya kita ketika istri kita berdoa di rumah kita di sini berbuat yang macam-macam,” ucapnya.

Dlam menjalankan amanat sebagai anggota Polri dengan benar kata Kombes Kumara, maka surga adalah jaminannya. “Kita syukuri menjadi anggota Polri. Kalo kita terlahir dari orang miskin itu adalah keadaan tapi kalau kita mati dalam keadaan miskin itu adalah kebodohan,” ujarnya.

“Semua bisa menjadi orang kaya. Jadi jangan pernah takut bermimpi jadi orang kaya. Nikmati apa yang telah kita dapatkan saat ini. Karena kekayaan yang hakiki adalah kita dapat mensyukuri apa yang kita dapati saat ini. Rejeki itu bukan sekedar hanya uang. Kita sehat dan punya anak-anak yang lucu adalah rejeki untuk kita,” tambahnya.

Kombes Kumara mengajak para jajarannya untuk tetap bersyukur, karena kehadirannya ke Polsek Muara Gembong untuk mengenal seluruh anggotanya. “Pepatah mengatakan, tak kenal maka tak sayang. Walaupun Polsek Muara Gembong jauh tapi saya lihat wajah-wajah anggota semangat. Dimana saya 23 tahun berdinas, lebih dari 10 tahun berdinas di luar Jakarta, tetap kit syukuri apa yang menjadi tuas dan tanggungjawab kita mengemban amanah,” terangnya.

Kombes Kumara meminta semua anggota untuk menjaga kesehatan karena dijajaran PMJ selama 1 hari hampir ada 2 orang anggota yang meninggal dunia. “Itu saja yang bisa saya sampaikan. Saya bahagia bisa bertemu dengan semua anggota di Polsek Muara Gembong ini,” katanya.

Kehadiran Kombes Kumara ke Muara Gembong merupakan awal  kunjungannya sejak menjadi Kapolrestro Bekasi ini disambut langsung Kapolsek Muara Gembong AKP Soemantri dan Wakapolsek Iptu Rusbrata dan Camat Muara Gembong Juenedi, Kasi Humas Polsek Muara Gembong Brigadir Wahyu Purwanto, serta seluruh jajaran anggota Polsek Muara Gembong.

Sedangkan rombongan Kapolrestro Bekasi tampak turut serta Kasubbag Humas AKP Sukrisno serta para pejabat utama Polrestro Bekasi.[HSB]

BEKASI TOP