posbekasi.com

Piala Persib U-13 dan U-15 Diikuti 36 PS

Peserta turnamen sepakbola Piala Persib U-13 dan U-15.[persib]
BANDUNG, POSBEKASI.COM – Sebanyak 36 Perkumpulan Sepakbola (PS) terdiri dari 1776 siswa dan 362 ofisial berpartisipasi dalam Turnamen Sepakbola Piala Persib U-13 & U-15 tahun 2018.

Turnamen yang diinisiasi Komunitas Sepakbola Kota Bandung (KSBB) bekerjasama dengan PT. PERSIB Bandung Bermartabat itu akan digelar di Lapangan Lodaya, Bandung mulai hari ini, Jumat 13 April 2018, hingga Sabtu 5 Mei 2018 mendatang.

Ketua pelaksana Turnamen Sepakbola Piala Persib U-13 & U-15, Laga Sudarmadi, mengaku senang dengan antusiasme para PS yang turut berpartisipasi. Dalam sambutannya, ia juga menyampaikan terimakasih kepada PT. PERSIB Bandung Bermartabat yang telah mendukung terwujudnya turnamen tersebut.

KLIK : Oknum Bobotoh Berulah, Persib Kena Sanksi Lagi

“Kami mengucapkan terimakasih kepada PT. Persib Bandung Bermartabat yang dalam hal ini telah mendukung secara langsung turnamen ini,” ujarnya di Lapangan Lodaya, Bandung, Jumat 13 April 2018, petang tadi.

Lebih lanjut, Laga berharap turnamen tersebut mampu menjadi ajang untuk menjaring bibit-bibit unggul para pesepakbola muda di Kota Bandung.

“Mudah-mudahan cita-cita anak-anak kita dapat tercapai melalui turnamen ini. Semoga tahun depan kita bisa gelar lagi dan kita bisa berkesinambungan. Karena tidak ada pemain sepakbola yang muncul tanpa proses,” tuturnya.[persib]

BEKASI TOP