posbekasi.com

Kesebelasan Patriot Chandrabhaga Pertahankan Piala Suratin Tahun Ini

Kesebelasan Patriot Chandrabhaga fokus latihan untuk mempertahankan Piala Suratin.[IST]
posBEKASI.com, BEKASI – Tim Patriot Chandrabhaga fokus melakukan latihan dalam rangka persiapan mengikuti pertandingan Piala Suratin pada April 2018 mendatang. Menjadi juara pada Piala Suartin tahun 2017, kesebelasan ini ingin dapat mempertahankan predikat sebagai juara tahun ini.

Asisten Coach Tim Patriot Chandrabhaga Aswar menjelaskan, Tim Patriot Chandrabhaga tidak mendapatkan alokasi dana dari anggaran pendapatan dan belanja daerah (APBD) Kota Bekasi. Sehingga dalam persiapan pertandingan ini pihaknya tengah mencari sponsorship.

Kalau anggaran sih sudah jelas dari PSSI dilarang menggunakan APBD, jadi mungkin kita nyari sponsor,” jelasnya, kemaren.

Dalam menjalani latihan, tim dengan nama stadion kebanggaan Kota Bekasi ini harus berpindah ke lapangan di Komplek Depsos, Bekasi, Bekasi Timur. Pasalnya, Stadion Patriot Chandrabhaga tidak bisa digunakan untuk persiapan Asian Games tahun ini.

“Kita juga sedang mencari lapangan yang lebih baik, tetapi memang saat ini masalah cuaca juga menjadi kendala,” tukasnya.

Aswar berharap Tim Patriot Chandrabhaga bisa mempertahankan predikatnya sebagai Juara Piala Suratin.

“Harapannya bisa meraih sukses seperti tahun lalu ya. Intinya kita harus menyatukan visi misi dan menanamkan dalam jiwa kita tidak mau kalah,” imbuhnya.[ISH/POB]

BEKASI TOP