posbekasi.com

Optimis Sukses Liga 3, Patriot Candrabhaga FC Bermain Seri Lawan Mitra Kukar

Patriot Candrabhaga FC Kota Bekasi bermain seri melawan tim Liga 2 Mitra Kukar dalam tanding uji coba, di Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi, Jumat (1/9/2021) sore. [Posbekasi.com /IST]

POSBEKASI.COM | BEKASI – Menjelang bergulirnya Liga 3 yang akan digelar Desember 2021, Patriot Candrabhaga FC Kota Bekasi uji coba melawan tim Liga 2 Mitra Kukar (Kutai Kartanegara) di Stadion Patriot Candrabhaga Kota Bekasi, Jumat  (1/9/2021) sore.

Keseriusan dari tim yang dijuluki Laskar Bambu Runcing atau Pasukan Patriot dalam menjelang bergulirnya Liga 3 Indonesia kali ini langsung menantang tim sekelas Mitra Kukar yang posisinya Liga 2 Indonesia, dengan hasil seri 1 – 1 hingga akhir tanding.

Lawan tanding Kukar merupakan uji coba yang ke-4 setelah beberapa kali melakukan laga uji coba di kandang kebanggaan Patriot Candrabhaga dengan hasil yang maksimal dan belum terkalahkan.

Berikut hasil  laga ujicoba sebelumnya :
1. PCB FC (3) VS (1) PERSIPU FC
2. PCB FC (9) VS (2) ASTAM FC
3. PCB FC (2) VS (1) DEPOK CITY
4. PCB FC (1) VS (1) MITRA KUKAR

Ketua Umum Patriot Candrabhaga FC Kota Bekasi Rahmat Effendi beserta Manager Tim PCB FC Aan Suhanda optimis tim bambu runcing akan sukses dikancah Liga 3 dengan skuad yang ada.

“Persiapan yang dilakukan PCB FC sejauh ini sudah cukup baik dan maksimal, dilihat dari beberapa hasil uji coba yang telah kami lewati. Meskipun ini hanya ajang uji coba tapi kami lakukan dengan serius,” ujar Aan.

“Kami harapkan dengan adanya Tim Patriot Candrabhaga ini dapat menghasilkan banyak prestasi dan menciptakan atlet-atlet asal Kota Bekasi yang dapat membanggakan Kota Bekasi khususnya bahkan ke kancah nasional dan internasional,” tambahnya.

Aan Suhenda meminta dukungan dan doa seluruh warga Kota Bekasi agar Tim PCB FC dapat sukses menjalani Liga 3 dan bisa promosi ke Liga 2 hingga Liga 1.[ISH]

BEKASI TOP