posbekasi.com

Toto Jabat Walikota Bekasi 20 Hari Gantikan Ruddy

Toto Mohamad Toha dan Ruddy Gandakusuma usai pelantikan Toto sebagai Pj Walikota Bekasi, di Gedung Sate Bandung, Jumat 31 Agustus 2018.[IST]
BANDUNG | POSBEKASI.COM – Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Barat, Mochamad Iriawan, melantik  Toto Mohamad Toha sebagai Penjabat Walikota Bekasi menggantikan Pj sebelumnya Ruddy Gandakusuma, di Gedung Satu Bandung, Jumat 31 Agustus 2018, pukul 14:00.

Kepastian pergantian Penjabat Walikota Bekasi ini disampaikan Ketua Komisi I DPRD Jawa Barat, H.Syahrir,SE, saat dikonfirmasi Posbekasi.com, Jumat tadi.

KLIK : Seruan Pengusiran Ruddy Dari Bumi Bekasi Berbuntut ke Mabes Polri

“Ya, siang ini dilantik,” kata Syahrir yang juga Wakil Ketua DPD Gerindra Jabar ini.

Sebelumnya, Penjabat Walikota Bekasi, Toto Mohamad Toha, yang dilantik ini hanya menjalankan tugasnya 20 hari ke depan.

Karena, pada 20 September mendatang, direncanakan Presiden RI akan melantik Rhmt Effendi – Tri Ardiynato sebagai Walikot-Wakil Walikota Bkasi terpilih pada Pilkada Kota Bekasi untuk periode 2018-2023.

KLIK : Ruddy Gandakusumah: “Situasi Sudah Panas, Kalau Saya Komentar Tambah Panas”

Toto sebelumnya menjabat sebagai Kepala Badan Koordinasi Pemerintahan dan Pembangunan Wilayah II pada Provinsi Jawa Barat. Sedangakn Ruddy kembali ditarik ke Pemprov Jabar.

Pj Gubernur Jabar, Mochamad Iriawan, menyatakan Ruddy Gandakusumah ditarik untuk fokus pada jabatannya sebagai Kepala Kesbangpol Jabar.

“Saya butuh dia diposisi Kesbangpol, karena ternyata buat saya posisi itu sangat penting sekali,” tutur,” Iriawan menjelaskan penarikna Ruddy kepada media, Kamis 30 Agustus 2018.[IMA/POB]

BEKASI TOP