posbekasi.com

DPRD Jabar Dorong Pemilu Damai Tanpa Money Politic

Anggota Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat, H. Syahrir SE, M.IPol. [Posbekasi.com /Dokumentasi]

posBEKASI.com | BEKASI – Anggota Komisi I DPRD Provinsi Jawa Barat, H. Syahrir SE, M.IPol, mengajak penyelenggara Pemilihan Umum (Pemilu), aparatur negara baik TNI-Polri, hingga tokoh agama dan masyarakat menolak “money politic” atau politik uang yang dapat mengancam demokrasi bangsa pada “pesta demokrasi” Pemilu 2024.

“Pesta demokrasi ini harus dibuat benar benar pesta yang menyenangkan bagi rakyat Indonesia. Jadi jangan kotori dengan politik uang, suap menguap suara yang menghilangkan identitas demokrasi bangsa kita,” kata Syahrir dalam keterangan tertulisnya, Ahad 22 Oktober 2023.

Sebagai anggota dewan yang membidangi Pemerintahan, Ketentraman dan Ketertiban, Kependudukan, Penerangan dan Pers, Hukum Perundang-undangan dan Hak Asasi Manusia, Kepegawaian, Aparatur dan Penanganan KKN, Perijinan, Partai Politik dan Organisasi Kemasyarakatan, Pertanahan, Kekayaan Daerah, Telematika, Kerja Sama dan Penyelesaian Perselisihan, Polisi Pamong Praja, Pendidikan dan Pelatihan Aparatur, Syahrir mendorong semua elemen masyarakat untuk tidak terprovokasi pada Pemilu 2024 terutama pada pemilihan presiden (Pilpres) yang biasanya sangat kompetitif dan mempengaruhi masyarakat.

“Saat pemilihan legislatif tidak sehangat pemilihan presiden, karena itu semua penyelenggara Pemilu, aparatur pemerintah pusat sampai daerah, aparat TNI-Polri, stakeholders dan seluruh lapisan masyarakat tetap menjaga Pemilu damai,” kata Wakil Sekertaris Jenderal (Wasekjen) DPP Gerindra ini.

Lebih lanjut Syahrir memandang seluruh penyelenggara, apartur pemerintah pusat dan daerah bersama apartur TNI-Polri telah melaksanakan tahapan pengamanan Pemilu 2024 yang diberi sandi Operasi Mantap Brata ini dapat sejalan menciptakan suksesnya Pemilu.

“Suksesi Pemilu 2024 dengan memilih wakil rakyat dan pemimpin (presiden) untuk lima tahun mendatang adalah penentu masa depan bangsa dan negara kita untuk lebih maju dan lebih sejahtera,” pungkas Syahrir. [pob]

 

Adikarya Parlemen

BEKASI TOP