posbekasi.com

Kukuhkan 12 Anak Asuh, Kapolsek Setu : Anak Asuh Berprestasi Masuk Akpol

Kapolsek Setu AKP Aba Wahid didampingi istri dan jajaran Polsek Setu bersama 12 anak asuh yang dikukuhkan di Mapolsek Setu, Jumat (12/7/2019). [IST]

POSBEKASI.COM | KABUPATEN BEKASI – Tekad pengabdian Polri pada masyarakat terus ditingkatkan dengan menjadikan anak yatim piatu dan tak mampu sebagai anak asuh tiap desa menimal satu anak.

“Kami membuat program Kerja Kepolisian Yang Ditingkatkan (KKYD) atau program unggulan Polsek Setu melalui Bhabinkamtibmas menjadi bapak angkat dari anak yatim piatu atau tak mampu sebagai pengabdian Polri pada masyarakat,” kata Kapolsek Setu, AKP Aba Wahid pada pengesahan dan pengukuhan anak asuh di Mapolsek Setu, Jumat (12/7/2019).

Menurut AKP Aba, tiap desa memimal satu anak asuh yang menjadi tanggung jawab Polri mulai dari kebutuhan hari-hari sampai pendidikan bahkan pada jenjang yang lebih tinggi.

“Anak asuh ini kita beri perhatian sama seperti anak kita sendiri.  Kebutuhan sehari-harinya dan pendidikannya menjadi tanggung jawab kita,” terang AKP Aba.

Bahkan lanjut AKP Aba, bila nantinya anak asuh memiliki prestasi dan kemampuan untuk menjadi anggota Polri akan diusulkan ke pimpinan Polri untuk menjadi anggota Polri bahkan masuk Akademi Kepolisian (Akpol).

“Bagi anak asuh kita yang berprestasi akan kita dorong untuk masuk Akpol. Dengan harapan anak asuh yang menjadi anggota Polri dapat lebih banyak merekrut anak yatim piatu atau tak mampu menjadi anak asuh, sehingga hal ini berkesinambungan,” papar AKP Aba yang langsung diapresiasi para tamu undangan mulai para Kades,  tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh pemuda se Kecamatan Setu, Kabupaten Bekasi.

Hadir di tengah acara pengukuhan 12 anak asuh Polsek Setu yakni, Damar Hadi Pratama (11 tahun), Rama Dwi Putra (6 tahun),  Atya Aminatul Hotimah, Arya (16 tahun), Suyati (15 tahun), Agung Laksana Akbar (13 tahun),  Wandi Darmawan (13 tahun), Angelia (10 tahun),  Wahyu (11 tahun), Rian (11 tahun), Sifa (9 tahun), dan Dana (10 tahun).

Pada kesempatan tersebut Kapolsek didampingi istri Miarti Wahid, Wakapolsek Setu Iptu H Yamin, beserta jajaran dan anggota Polsek Setu memberikan transportasi, seragam dan keperluan sekolah lainnya kepada ke 12 anak asuh. [MIN/POB]

BEKASI TOP