posbekasi.com

Walikota: Setda Jantung Pemerintahan

Walikota Bekasi H Rahmat Effendi dan Wakil Walikota Bekasi H Ahmad Syaikhu pada syukuran Khatamil Quran ASN di Pendopo Kantor Walikota Bekasi, Selasa 18 Oktober 2016.[IDH]
Walikota Bekasi H Rahmat Effendi dan Wakil Walikota Bekasi H Ahmad Syaikhu pada syukuran Khatamil Quran ASN di Pendopo Kantor Walikota Bekasi, Selasa 18 Oktober 2016.[IDH]
POSBEKASI.COM – Walikota Bekasi, Rahmat Effendi, menghadiri evaluasi pelaksanaan program dan kegiatan Sekretariat Daerah (Setda) Kota Bekasi yang digelar di Grand Cempaka, Cisarua, Bogor, Rabu Malam 26 Oktober 2016.

Didampingi para staf ahli dan para asisten daerah dari masing masing bagian, yakni Bagian Umum dan Tata Usaha, Bagian Hubungan Masyarakat, Bagiam Telematika, Bagian Ekonomi dan Pembangunan, Kessos, Bagian Pemerintahan.

“Setda menjadi jantung di Pemerintahan Kota Bekasi. Setda penggerak sistem perencanaan, surat menyurat, mengenai izin, dan melalui humas koordinasi terhadap pers, dan bagian struktur jadwal kepala daerah ada pada Setda,” kata Walikota.

Sementara, acara yang dibuka Wakil Walikota Bekasi, H Ahmad Syaikhu, mengatakan satuan kerja Setda menjadi salah satu motor penggerak kinerja pemerintah.

“Diharapkan, Setda menjadi fungsi strategis dan menjadi penggerak seluruh SKPD yang kita percaya mampu memegang amanah dengan baik,” kata Syaikhu.[ISH]

BEKASI TOP