posbekasi.com

Pemkab Karawang dan Pemprov Jabar Alokasikan Rp30 M untuk Renovasi Masjid Agung

Masjid Agung Karawang.[IST]
POSBEKASI.COM, KARAWANG – Pemkab Karawang dan Pemrov Jawa Barat menganggarkan Rp30 miliar untuk merenovasi Masjid Agung Karawang dan penataan Taman Alun-Alun Karawang dimulai Septmeber ini.

“Renovasi Masjid Agung dimulai September tahun ini dan persiapan untuk renovasi juga sudah dilakukan,” kata Ketua Dewan Kemakmuran Masjid (DKM) Agung Karwang, Acep Jamhuri, Selasa 5 September 2017.

Menurutnya, pembangunan tersebut dimulai dari luar masjid agar tidak mengganggu ibadah khususnya shalat lima waktu.

Sementara, Pemkab Karawang menyetujui anggaran renovasi Masjid Agung Karawang dan penataan Taman Alun-Alun sebesar Rp30 miliar.

Sednagkan total anggaran kebutuhan renovasi Masjid Agung dan penataan taman alun alun, alokasi anggaran dari pemkab Karawang Rp15 miliar dan Pemprov Jawa Barat sebesar Rp15 miliar.[MET]

BEKASI TOP