Posbekasi.com

Kapolda Metro Jaya Mutasi 8 Kapolres, Kombes Sumarni Gantikan Kapolres Metro Bekasi Kombes Mustofa

Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Asep Edi Suheri memimpin upacara serah terima jabatan sejumlah Pejabat Utama dan Kapolres jajaran di Lobby Gedung Promoter, Senin (5/1/2026). Posbekasi.com / Ismail Hasibuan

PosBekasi.com | Jakarta — Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Asep Edi Suheri memimpin upacara serah terima jabatan sejumlah Pejabat Utama dan Kapolres jajaran di Lobby Gedung Promoter, Senin (5/1/2026). Momentum rotasi ini menjadi perhatian publik seiring dengan pergantian pucuk pimpinan di wilayah penyangga ibu kota, termasuk Polres Metro Bekasi dan Polres Tangerang Selatan, bertujuan untuk melakukan penyegaran organisasi serta memperkuat stabilitas keamanan di wilayah hukum Polda Metro Jaya.

“Serah terima jabatan ini diharapkan dapat membawa semangat baru, inovasi, dan peningkatan kualitas pelayanan kepada masyarakat, khususnya di wilayah hukum Polda Metro Jaya,” ujar Kapolda Metro Jaya Irjen Pol Asep Edi Suheri saat memberikan amanat di hadapan para pejabat yang dilantik.

Dalam upacara tersebut, jabatan Kapolres Metro Bekasi resmi diserahterimakan dari Kombes Pol Mustofa kepada Kombes Pol Sumarni, sementara posisi Kapolres Metro Jakarta Pusat kini dijabat oleh Kombes Pol Dr. Reynold E.P. Hutagalung menggantikan Brigjen Pol Susatyo Purnomo Condro.

Perubahan pimpinan juga terjadi di Jakarta Selatan yang kini dipimpin Kombes Pol I Putu Yuni Setiawan, serta di jajaran Pejabat Utama seperti Dirsamapta yang kini dijabat Kombes Pol Wahyu Dwi Ariwibowo dan Dirpolair yang dipercayakan kepada Kombes Pol Mustofa.

“Laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab, profesional, humanis, dan tetap berorientasi pada kepentingan masyarakat,” tegas Irjen Pol Asep Edi Suheri mengingatkan para Kapolres baru agar segera beradaptasi dengan karakteristik kerawanan wilayah masing-masing.

Selain wilayah Bekasi, rotasi ini juga menetapkan Kombes Pol Wisnu Wardana sebagai Kapolres Bandara Soekarno-Hatta menggantikan Kombes Pol Ronald Fredy Christian Sipayung, serta AKBP Aris Wibowo sebagai Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok. Wilayah penyangga lainnya, Polres Tangerang Selatan, kini resmi dikomandoi oleh AKBP Boy Jumalolo yang menggantikan AKBP Victor Daniel Henry Inkiriwang, melengkapi daftar pergeseran pimpinan kewilayahan yang diharapkan mampu meningkatkan performa pelayanan kepolisian secara menyeluruh.

“Saya berharap dengan kepemimpinan yang baru, jajaran Polda Metro Jaya semakin solid dalam menjaga keamanan, ketertiban, dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat,” ungkap Kapolda.

 

Pewarta/Editor: Zulkarnain / Ismail Hasibuan

BEKASI TOP