posbekasi.com

243.100 Warga DKI Jakarta Ganti Identitas Kependudukan

Ilustrasi

posBEKASI.com | JAKARTA – Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) DKI Jakarta, Budi Awaluddin,  mengatakan sebanyak 243.100 warga DKI Jakarta telah mengganti identitas kependudukannya sepanjang 2023.

Menurut dia, pergantian identitas kependudukan itu karena disesuaikan dengan tempat tinggal sebenarnya. Selanjutnya disebutkan bahwa pada tahun lalu jumlah warga pendatang mencapai 136.200 orang.

“Namun, mereka tidak identitas kependudukannya dengan KTP Jakarta,” kata Budi, Selasa (16/1/2024).

Berdasarkan Data Konsolidasi Bersih (DKB) Semester II-2023, jumlah penduduk DKI mencapai 11.337.563 orang.

Saat ini, Disdukcapil DKI tengah menata identitas kependudukan warga ber-KTP Jakarta tetapi tidak tinggal di Ibu Kota. Di sisi lain, mereka juga berupaya menekan jumlah pendatang ke Jakarta sejak 2021.

“Bisa dilihat jumlah pendatang pada 2023 turun dibandingkan tahun sebelumnya yang sebanyak 136.200 orang,” ujar Budi. Menurut dia, warga bisa memantau langsung data kependudukan melalui situs kependudukancapil.jakarta.go.id/tematik_datang. [rri/zul]

BEKASI TOP