posbekasi.com

Bunda PAUD Yola Ajak Kolaborasi Penuhi Kebutuhan Tumbuh Kembang Anak

Penjabat Ketua TP PKK Yolla Kusuma saat melakukan kunjungan ke wilayah Kecamatan Bekasi Utara dan Medan Satria, Rabu (11/10/2023). [Posbekasi.com /Istimewa]

posBEKASI.com | BEKASI – Bunda PAUD Kota Bekasi Yolla Kusuma mengajak seluruh pihak berkolaborasi memenuhi kebutuhan tumbuh kembang anak usia dini sehingga bisa tumbuh menjadi cerdas, sehat dan berakhlak mulia.

“Pada kesempatan baik ini, Saya menyampaikan pesan untuk kita semua, bersama berkolaborasi untuk memenuhi kebutuhan tumbuh kembang anak-anak kita tercinta ini. Pemenuhan hak-hak utama, melindungi serta mendidik mereka supaya dimasa mendatang anak-anak kita dapat tumbuh dengan baik, penuh prestasi serta berakhlak mulia,” kata Yolla saat rapat koordinasi Bunda Paud dengan OPD terkait di Kantor Sekretariat PKK Kota Bekasi, Kamis (12/10/2023).

”Tentu kedepannya banyak program unggulan tepat guna yang akan segera dikerjakan,” tambah Yola.

Bunda PAUD yang merupakan Istri PJ Wali Kota Bekasi mengatakan, anak usia dini merupakan pengisi kemerdekaan sekaligus penerus bangsa.

“Anak-anak kita, melanjutkan kita dalam mengisi kemerdekaan, mereka penerus bangsa sehingga perlu diperhatikan penuh kebutuhan tumbuh kembangnya. Untuk terciptanya generasi emas dimasa yang akan datang,” ujar Yolla

Bukan hanya itu, Yolla turut mengatakan Pemerintah Kota Bekasi juga memerangi tindak perundungan dan kekerasan pada anak, Upaya sosialisasi hingga ke seluruh lapisan masyarakat.

“Ini dapat kita lakukan bersama dengan menciptakan iklim yang baik dari lingkungan terkecil yakni dalam keluarga kita, ketahanan keluarga menjadi penting dan utama memberikan rasa nyaman serta kasih sayang didalam keluarga,” jelas Yolla.

Hadir pada kegiatan tersebut Warsim suryana (ketua Pokja bunda paud), Epih hanafi (wakil ketua Pokja bunda paud), Yunus (sub koordinator seksi kurikulum bidang paud dikmas), Heru kurniawan (kasi paud bidang paud dikmas), Rusilowati effendi (ketua himpaudi kota bekasi), Mumu (bendahara pokja bunda paud), Eka (pengurus Pokja bunda paud), Yeni hartati (sekretaris PKK). [ish]

BEKASI TOP