Kehadiaran Ustajah Mamah Dedeh dalam rangka peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1438 H dihadiri Tiga Pilar Desa Taman Rahayu dan elemen masyarakat serta jamaah desa tersebut.
Tampak pula hadir Bupati nonaktif Hj Neneng Hasanah Yasin yang juga calon bupati nomor urut 5 bersatu dengan Majelis Taklim kaum ibu-ibu yang hadir pada acara yang berjalan khidmat.
“Situasi Kamtibmas wilayah Setu khususnya Desa Taman Rahayu sampai saat ini terkendali. Setiap kegiatan yang ada juga berakhir dengan aman dan kondusif . Diharapkan pada masyarakat dan semua unsur tetap menjaga Kamtibmas terutama pada mendekati Pilkada dapat menjaga persaudaran dan toleransi hingga Pilkda berlangsung damai,” kata Bripka Nursalim saat menyampaikan pesan Kamtibmas sebelum acara Maulid Nabi dimulai.
Dalam acara tersebut, Polsek Setu menerjunkan kekuatan pengamanan 15 anggota terdiri dari, 5 anggota Polsek Setu, 1 anggota Polrestro Bekasi, 2 anggota TNI dari Koramil/06 Setu, 5 anggota Linmas dan Karang Taruna, 2 anggota Pokdar Kamtibmas.[RIS]
4.