posbekasi.com

Paslon Asyik Perlihatkan Kaos #2019GantiPresiden, Pendukung Hasanah Protes

Paslon nomor 3 Asyik memperlihatkan kaos “2018 Asyik Menang 2019 Ganti Presiden” pada akhir Debat Publik Cagub Jabar, di Kampus UI, Depok, Senin 14 Mei 2018 malam.[YAN]
DEPOK, POSBEKASI.COM – Debat Cagub Jawa Barat putaran kedua berakhir memanas. Pasalnya, pasangan Cagub Jabar nomor 3, Mayjen TNI (Purn) Sudrajat – Ahamd Syaikhu (Jabar Asyik) memperlihatkan kaos #2018AsyikMenang #2019GantiPresiden mendapat protes dari pendukung paslon nomor 2.

Berawal saat pembawa acara Alfito Deannova Ginting dan Anisha Dasuki meberi kesempatan untuk menyampaikan pesan penutupnya pada pendukung pemilih, Sudrajat mengatakan, “Insyaallah Asyik menang, 2019 kita ganti presiden,”.

Ahmad Syaikhu yang berdiri disisi kiri Sudrajat langsung memperlihatkan baju kaos bertulis “2018 Asyik Menang  2019 Ganti Presiden”.

Hal ini membuat pendukung paslon nomor 2 Hasanah terpancing dan protes dengan berteriak-teriak, hingga suasana dalam ruang debat terdengar ricuh. Upaya pembawa acara untuk menenangkan pendukung Hasanah tidak berhasil.

KLIK : Debat Cagub Jabar Dibuka Dengan Lagu Manuk Dadali Masuk Dalam Visi Misi Jabar Asyik

Bahkan Ketua KPU Jabar Yayat Hidayat sempat naik panggung untuk menghimbau  pendukung Hasanah menjaga ketenangan. Namun, hal itu tidak diangap, akhirnya pasangan Hasanah meminta para pendukungnya untuk tenang dan tidak terpancing barulah suasana mereda.

Setelah pasangan Hasanah menenangkan pendukungnya, sesi terakhir paslon nomor 4 Dedi Mizwar-Dedi Mulyadi menyampaikan pesan terakhir, dan acara ditutup.

Sebelumnya, empat paslon Cagub Jabar mengikuti Debat Publik putaran kedua di Kampus Universitas Indonesia, Depok, Senin 14 Mei 2018 malam, yakni, paslon nomor 1 Ridwan Kamil-Uu Ruzhanul Ulum (Rindu), paslon nomor 2 TB Hasanuddin-Anton Charliyan, paslon nomor 3 Sudrajat-Ahmad Syaikhu (Asyik), dan paslon nomor 4 Dedi Mizwar-Dedi Mulyadi (D2).[YAN/POB1]

BEKASI TOP