Kegiatan olahraga rutin dilakukan hari Jumat tiap pekan itu dilangsungkan di halaman Kantor Desa Taman Rahayu juga diikuti para PNS, guru maupun masyarakat.
Sebelum senam sehat di halaman Kantor Desa itu, jalan santai yang dipimpin Kapolsek Setu merupakan hobby AKP Agus Rohmat, sepanjang 3 kilometer dengan menempuh rute Jalan MT Haryono – Pasar Serang dan kembali ke Kantor Desa Taman Rahayu.
“Tiap Jumat bersama unsur Muspika Setu kita gelar olahraga bersama salahsatu misi untuk mesinergikan antara aparat dan unsur pemerintahan baik tingkat kecamatan maupun desa,” terang Kapolsek AKP Agus Rohmat yang didampingi Waka Polsek Setu Iptu H Yamin, Kanit Binmas Iptu Desy Yulhasri, dan Kasi Humas Poslek Setu Aiptu Parjiman.
Pada kesempatan itu, Kapolsek menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas agar seluruh aparat desa terus membangun koordinasi dan komunikasi dengan Bhabinkamtibmas di wilayah masing-masing untuk mencegah terjadinya gangguan Kamtibmas.[MIN]