posbekasi.com

Calon Walikota Ini Beri Tips Menamatkan SMA dengan Kelulusan Baik

Calon Walikota Bekasi Nur Supriyanto memberi tips ujian agar mendapatkan hasil atau nilai maksimal kepada 500 Siswa SMA yang mengikuti Try Out Akbar Kompilasi dan Nurul Fikri di GOR Kota Bekasi, Ahad 1 April 2018.[RAD]
posBEKASI.com, BEKASI – Calon Walikota Bekasi DR.H.Nur Supriyanto,MM, mengatakan ada dua hal penting yang harus dilakukan sebelum mengikuti ujian agar mendapatkan hasil atau nilai maksimal.

Hal itu disampaikan Nur Supriyanto kepada 500 Siswa SMA yang mengikuti Try Out Akbar Kompilasi dan Nurul Fikri di GOR Kota Bekasi, Ahad 1 April 2018.

“Kalau sudah berusaha maksimal. Biasanya ada saat ujian lupa. Padahal sudah ingat betul,” tuturnya.

Untuk itu kata paslon Walikota Bekasi nomor urut 2 yang berpasangan dengan DR.H.Adhy Firdaus Saady,MSc, diperlukan doa supaya tidak lupa dan enjoy dalam mengerjakan soal-soal ujian.

“Ada enggak yang pernah lupa? Dengan berdoa kepada Allah supaya dilancarkan saat ujian dan mengingat apa yang telah dipelajari. Sehingga saat ujian bisa menyelesaikan soal-soal dengan baik,” terang politisi PKS ini memberikan tips pada ratusan pelajar tersebut.

Siapa yang pernah melalui masa-masa SMA adalah adalah waktu penentuan masa depan dan mengetauhi betul sisi sekolahnya serta teman-teman SAM biasanya tidak pernah dilupakan.

“Karena selepas SMA harus punya rencana makanya yang lulusan SMA tidak bisa lupa dengan guru dan teman-teman SMA nya,” katanya.

Untuk rencana selepas SMA bukan hanya keinginan saja tetapi jalan menuju rencana juga perlu dipikirkan.

“Jika sudah punya rencana, harus istiqomah dengan rencana yang ada. Sehingga masa depan kita terukur dengan baik,” kata ,” kata lulusan IKIP Jakarta ini.

Sementara, Ketua penyelenggara Try Out Akbar Kompilasi dan Nurul Fikri, Ari Maryadi mengungkapkan dari Try Out nanti akan diberikan hasil kepada para siswa.

“Hasilnya bukan hanya sekedar perolehan nilai tapi juga rekomendasi universitas sesuai hasil dari nilai yang ada,” kata Ari.[RAD/POB]

BEKASI TOP