posbekasi.com

Bupati Neneng Akan Gratiskan Kesehatan

Bupati Bekasi Neneng Hasanah Yasin.[DOK]
Bupati Bekasi Neneng Hasanah Yasin.[DOK]
POSBEKASI.COM – Bupati Bekasi, dr. Hj. Neneng Hasanah Yasin, akan memberikan pelayanan kesehatan gratis untuk seluruh masyarakatnya.

Hal itu diungkapkan oleh Bupati yang telah mengantarkan Kabupaten Bekasi meraih juara umum dalam Pekan Olah Raga Daerah Jawa Barat ke 12 tahun 2014, dihadapan sejumlah Kepala Dinas, Camat Suka Karya, Kepala UPTD, Kepala Sekolah dan ribuan murid SD, SMP dan SMA di Kecamatan Suka Karya. Dalam kegiatan Road Show Gemar Membaca yang diadakan Badan Arsip dan Perpustakaan Daerah Kabupaten Bekasi, kemaren lalu.

Menurut Neneng Hasanah Yasin, saat ini Dinas Kesehatan dan Badan Perencanaan Pembangunan Daerah (Bappeda) sedang menggodok kemungkinan menggratiskan pelayanan kesehatan kelas III di rumah sakit-rumah sakit yang ada di Kabupaten Bekasi.

“Jadi warga Kabupaten Bekasi apabila membutuhkan perawatan di Rumah Sakit, cukup menunjukan KTP EL Kabupaten Bekasi.” Ujar Bupati yang mendapatkan penghargaan Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) dari Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) Republik Indonesia dalam memberikan laporan pertanggung jawaban keuangan APBD tahun 2014.

“Tentunya bukan sekarang. Nanti tahun 2017 baru bisa dilaksanakan.” Ujar Neneng Hasanah Yasin mengingatkan masyarakatnya. Yang menyambut gembira kabar tentang pelayanan kesehatan gratis.[FER/BES]

BEKASI TOP