posbekasi.com

Jalan Becek Berlubang, Warga Mustikajaya Curiga Pemko Main Mata Dengan Pengembang Dukuh Zamrud

Pengendera pilih melintas di bahu jalan untuk menghindari jalan becek dan berlubang di Perumahan Dukuh Zamrud yang lebih setahun tidak diperbaiki.[ZAI]
POSBEKASI.COM, MUSTIKAJAYA – Warga Perumahan Dukuh Zamrud, Mustika Jaya, Kota Bekasi, keluhkan jalan utama keluar dari perumahan tersebut hancur berlubang dan becek lebih dari setahun tanpa ada perbaikan.

Jalan keluar perumahan Dukuh Zamrud menuju ke Jalan Asam Raya itu diapit Blok L dan Blok P, RT05/015.

Pantauan Posbekasi.com, Senin 13 Nopember 2017 pagi ini, selain berlubang terlihat genangan air (kubangan) akibat hujan turun sejak kemaren sore.

Warga berharap Pemko Bekasi memperhatikan jalan tersebut dengan memperbaikinya. “Jangan jalan utama yang sedang ada pemasaran ruko saja yang diperbaiki,” kata Salman salah seorang warga ketika ditemui Posbekasi.com, saat melintas di jalan becek dan berlubang itu.

Menurutnya, Pemko Bekasi pilih kasih di mana saat pengembang perumahan tersebut tengah membangun dan memasarkan Ruko D’Green Square yang menjadi andalan pengembang dulu juga berlubang, namun lebih dahulu mendapat perhatian Pemko Bekasi dengan membangun mengaspal hot mix.

“Pemko pilih kasih dengan membangun jalan di depan ruko itu, warga jadi curiga apa ada main mata antara pengembang dengan Pemko Bekasi?,” katanya.

Bila dilihat dari kerusakan jalan, memang jalan di Blok L dan P itu jalan yang paling hancur namun sampai kini belum ada tanda-tanda perbaikan.

Ketika warga melintas dengan kenderaan, baik sepeda motor dan mobil lebih memilih ke atas bahu jalan untuk menghindari jalan becek dan berlubang itu.[ZAI]

BEKASI TOP