posbekasi.com

Lurah Tak Antusias Sambut Lomba Kelurahan Tingkat Kabupaten 2017

Pekan Raya Kabupaten Bekasi 2017.[IST]
POSBEKASI.COM, CIKARANG – Para lurah di Kabupaten Bekasi dalam menyambut ‘Lomba Kelurahan Tingkat Kabupaten 2017’ terlihat kurang antusias.

Hal tersebut sangat jauh berbeda dengan Lomba Desa, dimana banyak kepala desa yang menyambutnya dengan antusias.

Salah satu alasan mengapa Lomba Kelurahan kurang diantusiasi para lurah, lantaran keterbatasan anggaran kelurahan.

“Apalagi sekarang kan lurah bukan lagi pengguna anggaran karena anggarannya ada di camat,” ujar satu lurah seperti dikutip dari laman bekasikab.go.id, Selasa 5 September 2017.

Tim penilai Lomba Kelurahan dari Pemkab Bekasi, hari ini sudah menilai Kelurahan Jatimulyaa, Kecamatan Tambun Selatan.

Rabu (6 September) lusa, giliran Kelurahan Kebalen dan Kelurahan Bahagia, keduanya berada di Kecamatan Babelan, yang akan dinilai tim Lomba Kelurahan,

Asisten Ekonomi dan Pembangunan Pemerintah Kabupaten Bekasi Oded S Yahya mengumumkan para pemenang yang menjadi stand terbaik selama perhelatan acara Pekan Raya Kabupaten Bekasi 2017.

Menurut keterangan yang disampaikan Oded S Yahya bahwa penentuan pemenang ini ditetapkan oleh tim khusus. “Penilaian ini dilakukan secara khusus oleh tim PRB,” tutur Oded.

Berikut pemenangnya:

Kategori Stand Ekonomi Kreatif Terbaik: Juara 1 Dinas Perindustrian, Juara 2 Dinas Koperasi dan UMKM, Juara 3 Dinas Tenaga Kerja.

Kategori Stand Pelayanan Terbaik: Juara 1 Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil, Juara 2 Dinas Kesehatan, Juara 3 Bank BJB Cabang Cikarang, dan Juara Harapan 1 Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu, Juara Harapan 2 Badan Pendapatan Daerah, Juara Harapan 3 BPJS Kesehatan

Kategori Stand Kecamatan Terbaik: Juara 1 Kecamatan Cikarang Timur, Juara 2 Kecamatan Pebayuran, Juara 3 Kecamatan Cibitung, dan Juara Harapan 1 Kecamatan Tambun Selatan, Juara Harapan 2 Kecamatan Cibarusah, Juara Harapan 3 Kecamatan Babelan

Kategori Stand SKPD Terbaik: Juara 1 Dinas Pendidikan, Juara 2 Dinas Komunikasi, Informatika, Persandian dan Statistik, Juara 3 Sekretariat Daerah, dan Juara Harapan 1 Badan Perencanaan dan Pembangunan Daerah, Juara Harapan 2 Badan Penanggulangan Bencana Daerah, Juara Harapan 3 Dinas Pertanian.[MET]

BEKASI TOP