posbekasi.com

Kecamatan Setu Antisipasi Serangan Wabah Malaria

Tiga Pilar Setu melakukan pendataan terjadinya wabah malaria di Desa Cibening, Sabtu 29 Juli 2017.[RIK]
POSBEKASI.COM, SETU – Sebanyak 20 rumah warga di wilayah Kecamatn Setu, Kabupaten Bekasi, mulai diserang wabah malaria.

Untuk memastikan wabah malaria itu, jajaran Tiga Pilar Kecamatan Setu melakukan pemantauan langsung di Perumahan Cibening Indah, Desa Cibening, pada Sabtu 29 Juli 2017 petang.

Pantauan tersebut langsung di pimpin Kepala Puskesmas Setu, H.Agus Marsan, bersama staf puskemas dan bidan, didampingi Bhabinkamtibmas Cibening, Bripka Jaka Stiawan, Babinsa Cibening  Pelda. Niftakodin da Serda Wahyudi.

Tampak juga ikut serta Kaur Kesra Cibening, Santi, Ketua PKK Cibening Ny.Widodo, Ketua RT01 Ramin, dan Ketua RW06 Asep.

“Pengecekan ke salah satu rumah anak Aditya Fitra,6 tahun, salah satu rumah warga di Perumahan Cibening Indah, RT01/06 ini,” kata Bripka Jaka Stiawan.

Hal ini kata Bripka Jaka Stiawan, guna mengantisipasi menyebarnya wabah malaria yang telah mulai muncul di Desa Cibening.

“Jajaran Tiga Pilar memantau untuk mencegah wabah malaria tidak meluas ke desa lain di wilayah Kecamatan Setu,” terangnya.[RIK]

BEKASI TOP