posbekasi.com

Nur Supriyanto Bangkitkan UKM Kota Bekasi yang Manusiawi

Nur Supriyanto.[IST]
POSBEKASI.COM, BEKASI – Ribuan masyarakat yang mengusung DR,Nur Supriyanto,MM, menjadi orang nomor satu di Kota Bekasi berharap membangkitkan ekonomi kerakyatan berbasis UKM yang manusiawi.

Harapan itu disampaikan tokoh masyarakat, DR.Suwartono, sebagai penyambung suara ribuan masyarakat Kota Bekasi yang mencalonkan Wakil Ketua DPRD Provinsi Jawa Barat, Nur Supriyanto, pada Pilkada Kota Bekasi 2018 mendatang.

“Sosok Nur Supriyanto sangat tepat di bidang ekonomi maupun pendidikan untuk memimpin Kota Bekasi sebagai penyanggah Ibukota Jakarta,” kata Suwartono kepada posbekasi.com, pada pekan lalu.

Dikatakannya, dengan cara Nur Supriyanto membangkitkan ekonomi kerakyatan memajukan UKM (Usaha Kecil Menengah) lebih manusiawi. “Ditangan Nur Supriyanto, UKM berbasis modal kecil yang manusiawi dengan membuka tempat-tempat UKM untuk kesejahteraan seluruh masyarakat Kota Bekasi,” terangnya.

Begitu pula di bidang pendidikan, Nur Supriyanti dapat memajukan kualitas pendidikan mulai dari tingkat SD,SMP maupun SLTA serta perguruan tinggi. “Kita berharap Nur Supriyanti bisa membuka perguruan tinggi negeri untuk menempah generasi yang memiliki SDM handal dalam berbagai disiplin ilmu,” ujar tokoh yang juga pakar pendidikan tersebut.

Dikolobrasi dengan kiprah Nur Supriyanto di dunia politik yang tidak perlu diragukan lagi lanjut Suwartono, bisa membawa investor untuk membuka usaha maupun peluang tenaga kerja yang lebih baik lagi.

“Saat ini Kota Bekasi membutuhkan tangan-tangan terampil di bidang usaha, selain membuka peluang kerja bagi generasi muda dalam meningkatkan kesejahteraan,” tuturnya.[HSB]

BEKASI TOP