posbekasi.com

Pemko Bekasi Percepat Pengerjaan Stadion Patriot Candrabaga

Stadion Patriot Candrabaga.[Dok]
Stadion Patriot Candrabaga.[Dok]
POSBEKASI.COM – Pemerintah Kota Bekasi, menyematkan nama stadion bertaraf internasional yang sedang dalam pengerjaan, ‘Patriot Candrabaga’. Pemkot Bekasi pun sedang mengebut pengerjaan stadion yang rencananya akan digunakan untuk perhelatan pekan olahraga nasional (PON) XIX Jawa Barat.

“Nama Candrabaga merupakan identitas sejarah Bekasi saat zaman Kerajaan Tarumanegara,” kata Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi di Bekasi, kemaren.

Menurut dia, pada zaman itu para leluhur masyarakat Bekasi menamai kawasan mereka dengan sebutan Candrabaga. “Candrabaga itu diartikan sebagai Bekasi,” ujarnya.

Adapun istilah patriot disematkan sebagai identitas kawasan itu sebagai kota perjuangan saat menghadapi penjajah pada zaman kemerdekaan. “Kita kenal pahlawan nasional asal Bekasi yakni KH Noer Alie. Sejarah mencatat nama beliau sebagai pejuang kemerdekaan,” katanya.

Saat ini, proses pembangunan stadion senilai Rp 400 miliar lebih yang berlokasi di Jalan Ahmad Yani Bekasi Selatan itu sudah hampir rampung. “Bahkan dua tribun utara dan selatan sudah 80 persen selesai,” katanya.

Kapasitas di dua tribun itu mencapai 11 ribu penonton, termasuk gedung parkir yang berkapasitas 400 kendaraan sudah hampir rampung. “Mudah-mudahan dengan nama Stadion Patriot Chandrabaga bisa mengangkat derajat dan harkat masyarakat Bekasi,” ucap Rahmat Effendi.[Ant/Adl]

BEKASI TOP